89 Km dari Faskes, Satgas Yonif 509 Bantu Yankes Warga Papua

Satgas Yonif Raider 509 gelar pelayanan kesehatan keliling ke rumah warga Kampung Yuruf yang berada di Kabupaten Keerom
banner 120x600

JAYAPURA, BeritaBhayangkara.com – Peduli kondisi kesehatan warga Papua yang jauh dari fasilitas kesehatan (89 km), Satgas Yonif Raider 509 gelar pelayanan kesehatan keliling ke rumah warga Kampung Yuruf yang berada di Kabupaten Keerom.

Hal tersebut disampaikan Dansatgas Pamtas RI-PNG Yonif 509 dalam rilis tertulisnya di Jayapura, Sabtu (31/8/2019).


Dikatakan Wira, kegiatan tersebut dilakukan atas keprihatinan Komandan Pos (Danpos) Yuruf Lettu Inf Ryan Krisna yang melihat warga Kampung Yuruf harus menempuh jarak yang jauh untuk mendapatkan pelayanan kesehatan.

“Warga harus menempuh sekitar 74 Km untuk sampai ke Kabupaten Keerom, bahkan untuk mencapai Puskesmas terdekat, mereka harus menempuh jarak 15 Km dari Kampung, hal ini sangat menyulitkan bagi mereka,” ujarnya.

“Melihat kondisi tersebut, Danpos berinisiatif untuk memberikan layanan kesehatan, sekaligus melakukan patroli rutin untuk melihat langsung kondisi wilayahnya,” terangnya.

Lebih lanjut dikatakan Wira, layanan kesehatan yang diberikan oleh Pos Yuruf dilakukan dengan cara mendatangi rumah-rumah warga.

“Selain sebagai sarana mendekatkan dengan prajurit dengan warga, kegiatan tersebut juga merupakan salah satu bentuk kepedulian Satgas kepada warga dalam memberikan layanan kesehatan,” ucapnya.

“Antusias warga sangat luar biasa, karena dengan kehadiran Tim Kesehatan ke rumah mereka, membuat kendala yang selama ini dihadapi dapat teratasi,” tuturnya.

Selain memberikan pengobatan kesehatan, lanjut Wira, kehadiran personel pos juga sangat dinantikan oleh anak-anak, karena saat melakukan kunjungan ke rumah warga, mereka sering memberikan hadiah kepada anak-anak.

“Kita berharap, kehadiran Satgas di daerah mereka dapat diterima warga sekitar, sehingga kedekatan dan kebersamaan dapat terwujud,” harapnya.

“Senyum kebahagiaan dari warga masyarakat yang kembali sehat dengan pelayanan kesehatan keliling sangat kita harapkan. Tawa ceria anak-anak Papua menghilangkan rasa lelah tim saat sedang berpatroli. Semoga seluruh warga Papua merasa terbantu dengan kehadiran Satgas,” pungkasnya.

Pewarta: Putri

DMans
[better-ads type='banner' banner='53227' ]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *