SULSEL, BeritaBhayangkara.com – Panglima Divisi II Kostrad, Mayjen TNI Tri Yuniarto S.A.P, M.Si, M.Tr(Han) selaku Komandan Pasukan Pemukul Reaksi Cepat (PPRC) TNI , melakukan pemeriksaan kesiapan pasukan terhadap 686 personel Satuan Lintas Udara Yonif Para Raider 432 Kostrad PPRC 2018-2020 dibawah pimpinan Mayor Inf Gustiawan Ferdianto, Kariango, di lapangan Putih Okaangibilang Markas Brigif 3 Kariango, Kamis (13/6).
Tak hanya memeriksa kesiapan personil satuan Yonif Para Raider 432 Kostrad, Mayjen TNI Tri Yuniarto S.A.P, M.Si, M.Tr(Han) didampingi Kasdivif 3 Kostrad Brigjen TNI Dwi Darmadi, juga memeriksa kondisi perlengkapan pasukan, berupa alutsista dan obat-obatan yang menjadi kelengkapan satuan saat bertugas.
Apalagi kata dia, Yonif Para Raider 432 Kostrad bagian PPRC TNI, khususnya Satgas darat satuan Lintas Udara yang menjadi salah satu ujung tombak TNI yang dalam mengemban tugas, Pasukan Pemukul Reaksi Cepat (PPRC) TNI harus memegang prinsip “Cepat” dalam manuver, “Tepat” menghitung kemampuan dan batas kemampuan untuk mencapai sasaran, serta “Singkat” dalam deploitasi kekuatan.
Dalam amanatnya Komandan PPRC TNI menyampaikan, “Sebagai prajurit TNI, tugas merupakan sebuah kehormatan, dan saudara sekalian merupakan prajurit pilihan yang mendapat tugas mulia untuk bergabung dalam PPRC TNI”, tutur Mayjen TNI Tri Yuniarto S.A.P, M.Si, M.Tr(Han).
Lebih lanjut Komandan PPRC TNI mengatakan “Apel ini merupakan bagian dari upaya kesiapan kita sebagai satuan yang ditunjuk sebagai bagian dari kekuatan PPRC TNI dalam menghadapi ancaman pertahanan Negara dalam kurun waktu tahun 2018 sampai dengan Tahun 2020” Terang Mayjen Tri Yuniarto.
Mayjen TNI Tri Yuniarto S.A.P, M.Si, M.Tr(Han) juga menekankan sebagai prajurit TNI, Cermati perkembangan lingkungan strategis serta kemungkinan kontijensi yang mungkin timbul sehingga dapat mewujudkan suatu konsep strategi penangkalan dan penindakan yang dapat dioperasionalkan dalam kondisi yang sebenarnya”, tegas Komandan PPRC TNI.
Hadir pada acara tersebut, para Asisten PPRC TNI, Asren Divif 2 Kostrad, Asintel Guspurla Koarmada II, Kadispers Lanud Abd. Saleh, para Asisten Kasivif 2 Kostrad, Asisten Kasivif 3 Kostrad, Danbrigif Para Raider 3/TBS dan para Komandan Satuan jajaran Divisi 3 Kostrad.
Pewarta: Daniel