JAKARTA, BeritaBhayangkara – Wakapolres Pelabuhan Tanjung Priok Kompol Robby Hefados, S.I.K., M.H., CPHR memimpin pelaksanaan apel pagi di Mako Polsek Kawasan Sunda Kelapa. Apel tersebut diikuti dengan antusias oleh anggota Polsek untuk memastikan kesiapan dalam menjalankan tugas sehari-hari, Kamis (18/01/2024).
Wakapolres dalam sambutannya, menekankan pentingnya disiplin dan dedikasi dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Beliau juga memberikan apresiasi kepada anggota Polsek atas kinerja yang telah memberikan kontribusi positif dalam menjaga kamtibmas di wilayah Polsek Kawasan Sunda Kelapa.
Usai apel pagi, Wakapolres didampingi oleh Kapolsek Kompol Riza Sativa, S.H., S.I.K., M.I.K melakukan pengecekan Mako Polsek Kawasan Sunda Kelapa untuk memastikan ketersediaan fasilitas dan peralatan kerja yang mendukung tugas Kepolisian apalagi dalam menghadapi Pemilu 2024.
Wakapolres berpesan agar tetap menjaga kebersihan dan keteraturan ruangan guna menciptakan lingkungan kerja yang kondusif.
“Kegiatan ini sebagai bagian dari upaya Polres Pelabuhan Tanjung Priok dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat serta memastikan kesiapan aparat Kepolisian dalam menjalankan tugasnya, dan Kami berkomitmen untuk terus menjaga dan meningkatkan keamanan di wilayah hukum Pelabuhan Tanjung Priok demi kesejahteraan bersama,” pungkas Robby. (*)