banner 160x600
banner 160x600
ADV Space 970x250

Babinsa Mengajar Anak Putus Sekolah di Pegunungan Mendapat Kendaraan Operasional Babinsa

Komandan Kodim 1402/Polmas menyerahkan 15 Unit Motor dinas baru jenis honda CB 150 Versa kepada Bintara Pembina Desa (Babinsa) yang tersebar di Koramil Jajaran.

POLMAN, BeritaBhayangkara.com – Komandan Kodim 1402/Polmas menyerahkan 15 Unit Motor dinas baru jenis honda CB 150 Versa kepada Bintara Pembina Desa (Babinsa) yang tersebar di Koramil Jajaran.

Penyerahan dilakukan di lapangan Apel Kodim 1402/Polmas didampingi Kasdim, Perwira Staf dan para Danramil jajaran Kodim 1402/Polmas. Senin (18/2/2019).

“Motor operasional untuk Babinsa Sebagai wujud kepedulian dan perhatian pimpinan TNI Agar mobilitas Babinsa lebih tinggi dan dapat melaksanakan tugas-tugas kewilayahan dengan optimal,” Jelas Letkol Dedi Setia.

Dihadapan prajuritnya, Letkol Dedi Setia berharap dengan diberikan kendaraan inventaris baru ini, Babinsa lebih giat lagi masuk ke wilayah binaan.

“Manfaatkan dan rawat baik-baik seperti motor milik pribadi masing-masing, upayakan perawatan harus dilakukan secara cermat, teliti dan berkesinambungan di bengkel-bengkel resmi sesuai dengan kendaraan yang diberikan,” harapnya.

“Tanamkan kesadaran untuk memelihara dan merawatnya dengan baik agar selalu dalam kondisi prima dan siap operasional guna mendukung tugas pokok Babinsa di wilayahnya,” Tandasnya

Mungkin tidak semua babinsa bisa mendapatkan Randis ini karena jumlahnya terbatas.

“Saya prioritaskan bagi Babinsa yang kendaraannya sudah tua atau yang belum memiliki sehingga dapat mempermudah kinerja atau tugas operasional Babinsa yang mempunyai wilayah binaan dengan jarak cukup jauh,” Tandasnya.

Di sela sela acara penyerahan kendaraan Operasional Babinsa tersebut Tampak Senyum gembira diwajah Koptu Kaharuddin Babinsa Desa Patambanua yang sempat viral mengajar anak putus sekolah di Dusun Bombang Desa Patambanua Kecamatan Bulo, Pasalnya selama ini Koptu kaharuddin menggunakan motor bebek pribadinya karena dirinya memang baru bertugas sebagai Babinsa.

“Alhamdulillah sekarang saya sudah dipercayakan untuk menggunakan kendaraan operasional Babinsa yang dapat saya gunakan menuju Desa binaan yang terletak cukup jauh di pegunungan,” Ucapnya sambil tersenyum.

Laporan: Zaenal