banner 160x600
banner 160x600
ADV Space 970x250

Menuju Wilayah Bebas Korupsi, Polres Pelabuhan Tanjung Priok Gelar Deklarasi Zona Integritas

Polres Pelabuhan Tanjung Priok melaksanakan apel Deklarasi Zona Integritas (ZI) menuju wilayah Bebas Korupsi (WBK)

JAKARTA, BeritaBhayangkara.com – Polres Pelabuhan Tanjung Priok melaksanakan apel Deklarasi Zona Integritas (ZI) menuju wilayah Bebas Korupsi (WBK), bertempat di lapangan Promoter Polres Pelabuhan Tanjung Priok yang dipimpin langsung oleh AKBP Dr. reynold E.P Hutagalung, S.E., S.I.K., M.Si., M.H dan diikuti oleh 180 personel Polres dan Polsek jajaran Polres Pelabuhan Tanjung Priok, Kamis, (29/08/2019).

Dalam amanatnya Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok, AKBP Dr. reynold E.P Hutagalung, S.E., S.I.K., M.Si., M.H. menyampaikan bahwa masyarakat berharap terhadap Kualitas pelayanan lembaga/kementerian semakin meningkat. Budaya pelayanan yang tidak diskriminatif, koruptif, kolusi dan nepotisme menjadi tuntutan utama masyarakat, pungkasnya.

Disampaikannya, bahwa jika lembaga/kementerian tidak dapat memenuhi harapan masyarakat, maka tidak menutup kemungkinan lembaga/kementerian akan mengalami masalah besar dan mulai tidak populer di masyarakat, ujar Kapolres AKBP Dr. reynold E.P Hutagalung, S.E., S.I.K., M.Si., M.H.

Hal tersebut merujuk pada Keputusan bersama antara Kapolri dengan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor : KB/01/IV/2018, Tentang Pembangunan Zona Integritas (ZI) menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK). Polres Pelabuhan Tanjung Priok sebagai salah satu lembaga yang mengemban fungsi pelayanan bidang keamanan di lingkungan Pelabuhan Tanjung Priok dan jajaran merasa perlu untuk senantiasa menyesuaikan diri dengan perkembangan harapan masyarakat, imbuh Kapolres.

Dikatakan Kapolres AKBP Dr. reynold E.P Hutagalung, S.E., S.I.K., M.Si., M.H. bahwa pada tahun 2017 dan 2018 secara continue kementerian pemberdayagunaan aparatur negara telah melakukan evaluasi terhadap pelaksanaan pelayanan publik Polres Pelabuhan Tanjung Priok. Dari tim evaluator memberikan nilai dengan kategori “Predikat Baik” dalam kinerja penyelenggaraan pelayanan publik.

Oleh karena itu, pada hari ini Polres Pelabuhan Tanjung Priok mendeklarasikan dan mencanangkan pembangunan Zona Integritas (ZI) menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) di lingkungan Polres Pelabuhan Tanjung Priok, terang Kapolres AKBP Dr. reynold E.P Hutagalung, S.E., S.I.K., M.Si., M.H.

Dalam acara Penandatanganan Piagam Pencanangan Zona Integritas oleh Stakeholder dan Masyarakat tersebut tampak dihadiri oleh Kabag Reformasi Birokrasi Polri Polda Metro Jaya AKBP. Semmy Ronny Thaba, S.E., Kepala Otoritas Pelabuhan Tanjung Priok Kombes Pol Capt. Hermanta, S.H.,M.M., M.Mar., General Manager PT. Pelindo II Cab. Pelabuhan Tanjung Priok Drs. Suparjo, M.M., M.B.A., Kepala Cabang PT. Pelni Tanjung Priok Bp. Saiful Ghouzi, S.E., Pokdarkamtibmas Bp. M.Yusuf Jacub dan Wakapolres KOMPOL Bobby Kusumawardhana, S.H, S.I.K., M.Si. beserta Pejabat Utama Polres para Kabag, Kasat, Kasi, Kapolsubsektor Kawasan Pelni dan JICT, Perwira Polres Pelabuhan Tanjung Priok.

Pewarta: Putri