BELU, BeritaBhayangkara.com – Bantu kesulitan yang dihadapi masyarakat Desa Lakmaras, Satgas Pamtas Yonif Raider 142/KJ menghadirkan air bersih bagi warga di perbatasan RI-RDTL.
Hal tersebut disampaikan Dansatgas Pamtas Yonif Raider 142/KJ, Letkol Inf Ikhsanudin, S.Sos.,dalam rilis tertulisnya di Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur (NTT), Minggu (24/11/2019).
Diungkapkan Dansatgas, perbaikan sumur tersebut dilaksanakan Pos Lakmaras, Satgas Pamtas pada Sabtu (23/11/2019).
“Kegiatan ini sebagai upaya Satgas membantu warga perbatasan dalam menghadirkan sumber air bersih bagi warga di Desa Lakmaras, Kecamatan Lakmanen,” ujarnya.
Lebih lanjut dikatakan, perbaikan sumur ini dipimpin Wadan Pos Lakmars, Serda Bayu Satria dibantu beberapa anggota bersama warga bergotong-royong mempercepat penyelesaian pekerjaan.
“Sumur inu begitu vital bagi warga untuk kebutuhan air bersih. Atas dasar itulah, Satgas ikut peduli membantu sekaligus memperbaikinya,” jelasnya.
“Kita menghimbau warga untuk menjaga dan berperan aktif dalam merawat sumur, agar air tetap tertampung dan terjaga kebersihannya,” harap Ikhsanudin.
Di tempat terpisah, Serda Bayu Satria menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud kedekatan TNI terhadap masyarakat di Desa Lakmaras.
“Kami menaruh harapan besar kepada masyarakat, dengan rampungnya perbaikan sumur ini, warga dapat menjaga kebersihan sumur, karena dari sumber tersebut warga mendapatkan air bersih,” tandasnya.
Sementara itu, Robert (51), salah satu warga masyarakat mengatakan bahwa warga desa sangat terbantu dengan kegiatan karya bakti yang dilaksanakan Satgas.
“Kami mengucapkan terima kasih dan menyampaikan apresiasi kepada bapak TNI yang sangat peduli terhadap warga sekitar tempat mereka bertugas, hal ini sangat dirasakan seluruh masyarakat yang berada di perbatasan,” tuturnya.
“Kami berharap hal ini dapat berlanjut terus menerus, berkat kehadiran TNI di wilayah kami, lingkungan menjadi terasa aman, damai dan tenteram,” pungkas Robert.
Pewarta: Damar