KUPANG, BeritaBhayangkara.com – Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, S.I.P., didampingi Kapolri Jenderal Pol Idham Azis, M.Si., melaksanakan kunjungan kerja ke Kupang Provinsi Nusa Tenggara Timur guna meninjau pengamanan Natal 2019 dan Tahun Baru 2020. Minggu (22/12/2019).
Kegiatan diawali Panglima TNI dan Kapolri dengan melaksanakan Rapat Koordinasi di Mapolda NTT yang diikuti oleh segenap Pejabat TNI Polri di wilayah NTT.
Pengamanan Natal 2019 dan Tahun Baru 2020, harus dapat belajar dan merujuk pada pengamanan Tahun 2018, bahwa masing-masing instansi telah mengetahui titik-titik kritis sesuai dengan bidang tugasnya masing-masing.
Lebih lanjut dalam peringatan Natal dan Tahun Baru tentunya akan melibatkan pergerakan masyarakat dan kendaraan dalam jumlah cukup besar. Karenanya, dibutuhkan pelayanan publik di setiap wilayah dan tentunya jaminan keamanan yang prima. Dengan demikian, sudah seharusnya semua pihak mewaspadai dan mempersiapkan segala sesuatu sesuai bidang tugas masing-masing.
Dalam pengamanan event besar tersebut, yang patut diperhatikan juga adalah bukan sekadar mengamankan masyarakat, tetapi juga mengamankan petugas-petugas yang ditempatkan di lapangan.
Kegiatan dilanjutkan Panglima TNI dan rombongan meninjau langsung pengamanan di Gereja GMIT Jemaat Koinonia, Kuanino Kupang.
“Saya dan Kapolri meninjau langsung situasi keamanan di Kupang untuk meyakinkan rencana pengamanan natal dan tahun baru telah siap, sehingga TNI Polri mampu menghadirkan rasa aman dalam pelaksanaan Peringatan Natal dan Tahun Baru,” Tegas Panglima TNI.
Setelah itu, Panglima TNI dan Kapolri langsung bergerak menuju Gereja Katholik Katedral Kristus Raja, Kupang dan berdialog langsung dengan para Prajurit TNI dan Anggota Polri yang bersiaga.
“Para Prajurit agar pedomani SOP (Standar Operasional Prosedur) dan terus layani masyarakat dengan humanis,” Terang Panglima TNI.
Dalam kegiatanya di NTT, Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Pol Argo menjelaskan, kunjungan kerja Kapolri bersama Panglima TNI ke NTT juga dalam rangka melihat kesiapan pengamanan natal dan tahun baru 2020, rombongan akan melakukan tinjauan ke beberapa gereja diantaranya gereja GMIT Jemaat Koinonia, gereja katolik katedral kristus raja, dan melihat pos-pos pengamanan gereja yang ada di wilayah Kupang.
“Ini dalam rangka melihat kesiapan dan memberikan motivasi moril kepada prajurit yang bertugas mengamankan perayaan natal dan tahun baru 2020,” kata Argo dalam keteranganya.
Sementara esok harinya, sambung Argo, Kapolri bakal melakukan kegiatan dengan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), tokoh agama dan masyarakat di Provinsi Sulawesi Utara.
“Untuk pernyataan komitmen bersama natal dan tahun baru damai,” jelas Argo.
Di Manado, Kapolri bersama Panglima TNI juga dijadwalkan mengunjungi gereja Tersuci Maria, Gereja GMIM Jemaat Paulus dan melakukan tinjauan di Pos pelayanan Megamas Manado.
Dalam kunjunganya ini, Kapolri turut didampingi oleh Staf Ahli Kapolri bidang Politik Irjen Nico Afinta, staf ahli bidang Sosial Budaya Irjen M. Fadil Imran dan Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Argo Yuwono serta Koorspripim Kapolri Brigjen Ferdy Sambo.
Pewarta: Damar