banner 160x600
banner 160x600
ADV Space 970x250

Polresta Palangkaraya Antisipasi Karhutla, Kapolsek Pahandut Langsung Beri Sosialisasi

Kompol Edia Sutaata bersama anggota sosialisasi Bapak Zaenal yang berprofesi sebagai petani di Jalan Rajawali, Kelurahan Bukit Tunggal, Kecamatan Jekan Ray

PALANGKARAYA, BeritaBhayangkara.com – Memasuki musim kemarau di wilayahnya, Polresta Palangka Raya dan jajarannya mulai melakukan persiapan dalam upaya mencegah terjadinya peristiwa kebakaran hutan dan lahan (karhutla).

Menyikapi hal tersebut, Kapolsek Pahandut, Kompol Edia Sutaata bersama anggotanya menyambangi Bapak Zaenal yang berprofesi sebagai petani di Jalan Rajawali, Kelurahan Bukit Tunggal, Kecamatan Jekan Raya, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Senin (1/6/2020).

Dalam sosialisasinya, Edia menjelaskan hal-hal yang menjadi potensi terjadinya karhutla. Serta memberikan penerangan tentang hukum yang mengatur hal tersebut, terutama dalam hal penegakkannya.

“Marilah kita bersama-sama menjaga Kota Palangka Raya agar tidak terjadi kebakaran hutan dan lahan, yang akan mengakibatkan bencana kabut asap. Stop membakar lahan, hutan dan pekarangan”, ungkapnya.

Di saat yang sama, Dirinya juga membagikan bantuan kepada para petani tersebut. Yakni berupa bibit tomat, lombong terong dan kacang panjang, sebagai upaya untuk menjaga ketahanan pangan nasional.

Bersama-sama dengan para petani, mereka juga turut membantu proses penanaman bibit tersebut. Sebagai bentuk keharmonisan yang terjalin antara hubungan Polri dan masyarakat.

Maradona
Sumber : Humaspolrespalangkaraya