PESSEL, BeritaBhayangkara – Untuk menekan angka penyebaran Covid-19 serta menyadarkan kembali masyarakat akan pentingnya protokol kesehatan, Babinsa Koramil 01/Pancung Soal, Kodim 0311/Pesisir Selatan tidak henti-hentinya turun ke bawah dalam melaksanakan dan mengawasi jalannya PPKM Mikro.
Dalam pelaksanaan PPPKM Mikro di wilayah Koramil 01/Pancung Soal, Kodim 0311/Pesisir Selatan, Babinsa menyampaikan tentang pentingnya dalam menerapkan protokol kesehatan, seperti memakai masker, menjaga jarak dan juga melakukan vaksinasi.
Di tempat terpisah, Dandim 0311/Pesisir Selatan Letkol Inf. Moch Suherli ketika dikonfirmasi membenarkan kegiatan peninjauan pelaksanaan PPKM Mikro yang digelar Babinsa Koramil 01/Pancung Soal, Kodim 0311/Pesisr Selatan.
Untuk penerapan di wilayah Koramil 01/Pancung Soal, Dandim 0311/Pesisir Selatan Letkol Inf. Moch Suherli menerangkan, saat ini telah berdiri 60 posko PPKM Mikro tersebar di 60 Nagari Binaan Koramil 01/Pancung Soal.
“Penegakan Disiplin (Gakplin) Protokol kesehatan PPKM berbasis Mikro rutin digelar Babinsa yang ada di seluruh Koramil,” jelas Dandim 0311/Pesisir Selatan.
Dandim 0311 Pesisir Selatan Letkol Inf. Moch Suherli juga memberikan penegasan jika Kodim 0311/Pesisir Selatan, dan Koramil serta Babinsa siap bahu-membahu bersama Forkpimda Pesisir Selatan untuk terus melakukan sosialisasi percepatan Vaksinasi di tingkat bawah. (*)