banner 160x600
banner 160x600
ADV Space 970x250

Tiga Kapolres Jajaran Polda Kalteng Berganti

PALANGKARAYA, BeritaBhayangkara.com – Polda Kalteng, Berdasarkan surat keputusan Kapolri yang dikeluarkan beberapa waktu lalu, tiga Kapolres jajaran Polda Kalteng mengalami pergantian.

Bertempat di Graha Bhayangkara, Senin (16/12/2019) pagi, Kapolda Kalteng Irjen Pol. Drs. Ilham Salahudin, S.H., M.Hum., memimpin pelaksanaan Upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) yang diikuti oleh seluruh Pejabat Utama dan Kapolres jajaran Polda Kalteng.

Adapun Kapolres yang mengalami pergantian yaitu Kapolres Lamandau AKBP Andiyatna, S.Ik., kepada Kasubditgakkum Ditlantas Polda Kalteng AKBP Titis Bangun Handoyo Putro, S.Ik., M.H. mantan Kapolres Lamandau akan menjabat Wakapolresta Palangka Raya.

Kemudian, Kapolres Gunung Mas AKBP Yudi Yuliadin, S.Ik., kepada Akreditor Madya Rowabprof Divpropam Polri AKBP Rudi Asriman, S.Ik., sementara itu AKBP Yudi dimutasikan ke Rojianstra SOP Polri.

Selanjutnya, Kapolres Barito Utara (Barut) juga berganti dari AKBP Dostan Matheus Siregar, S.Ik., kepada Kasubdit Dirreskrimum Polda Kalteng AKBP Dodo Hendro Kusuma, S.Ik., mantan Kapolres Barut akan menjabat Wadansat Brimob Kalteng.

Menindaklanjuti terjadinya mutasi di lingkungan Polda Kalteng ini, Kabidhumas Kombes Pol. Hendra Rochmawan, S.Ik., M.H., mengatakan, pergantian tiga Kapolres jajaran merupakan hal yang biasa ditubuh Polri. “Karena seperti kita bersama, mutasi yang dilakukan adalah salah satu cara pimpinan memberikan penghargaan kepada yang bersangkutan terhadap kinerjanya di kesatuan,” ungkapnya.

Pewarta: Maradona
Sumber : Humaspoldakalteng