banner 160x600
banner 160x600
ADV Space 970x250

Antisipasi Peredaran Narkoba, Brimob Polda Banten Gelar Penyuluhan Narkoba dan Tes Urin

Satbrimob Polda Banten melaksanakan kegiatan penyuluhan tentang bahaya Narkoba

SERANG, BeritaBhayangkara.com – Antisipasi maraknya peredaran narkoba, Satbrimob Polda Banten melaksanakan kegiatan penyuluhan tentang bahaya Narkoba yang disampaikan oleh Kasi Pencegahan BNN Provinsi Banten Ainul dan melaksanakan kegiatan tes urin personil Brimob di Mako Brimobda Banten, Rabu (06/03/2019) pukul 08.00 WIB

Kapolda Banten Irjen Pol Drs Tomsi Tohir Msi melalui Dansat Brimob Kombes Pol Reeza Herasbudi SIK MM kepada awak media mengatakan bahwa Narkoba merupakan permasalahan bangsa yang kini merajalela hingga pelosok desa dengan tidak memandang usia.

Dengan diadakannya kegiatan penyuluhan Narkoba ini, Reeza berharap anggota mengerti dan mengetahui akan bahaya Narkoba bagi diri sendiri maupun keluarga, ungkap Reeza.

Ketergantungan terhadap Narkoba merupakan kondisi dimana orang mengalami ketergantungan terhadap suatu zat adiktif yang terkandung dalam Narkoba, jelasnya.

Dijelaskan Reeza, bahwa yang disampaikan oleh Kasi Pencegahan BNN Provinsi Banten, Ainul menyebutkan bahwa masyarakat bukan tidak tahu tentang apa itu masalah adiksi yang dialami oleh pemakai Narkoba.

“Jika sudah terkena Narkoba, sistem otak yang sudah rusak tidak akan pulih dan sembuh kembali 100 %. Mereka dapat disembuhkan melalui rehabilitasi dan kembali menatap kehidupan untuk masa depan yang lebih baik,”ungkap Reeza.

Setelah melaksanakan penyuluhan tentang bahaya Narkoba, sebanyak 54 anggota Personil Brimobda Banten laksanakan tes urin secara acak dan mendapatkan hasil yang Negatif.

Pewarta : Manurung