PESSEL, BeritaBhayangkara.com – Guna selamatkan generasi penerus bangsa dari bahaya peredaran narkoba, Kodim 0311/Pessel bersama Dinas Kesehatan Kabupaten Pessel dan Kesbangpol menggelar sosialisasi pencegahan penyalahgunaan narkoba bagi siswa SLTA, bertempat di SMA 1 Kecamatan Air pura, Kamis (1/8/2019) yang diikuti oleh ratusan siswa Putra/putri.
Sebagai pemateri dari Kodim 0311/Pessel Danramil 02/Ranah Pesisir Kapten Arm Syahrial Harahap mengungkapkan, kegiatan sosialisasi pencegahan penyalahgunaan narkoba sangat perlu dan harus dilakukan guna menyelamatkan generasi penerus bangsa dari bahaya narkoba.
“Dewasa ini sudah sangat banyak anak sekolah yang terjerat dengan kasus-kasus penyalahgunaan narkoba. Untuk itu, kegiatan sosialisasi ini sangat perlu dan harus diberikan kepada murid-murid sekolah khususnya siswa-siswa SMA/Sederajat, mengingat di usia-usia mereka ini adalah masa-masa yang sangat rawan terlebih dalam pengaruh pergaulan sehari-hari,”ungkap Danramil.
Selain itu, dirinya berharap setelah adanya kegiatan sosialisasi ini para siswa dapat mengetahui bagaimana pengaruh narkoba bagi kehidupan.
“Diharapkan para siswa sekalian dapat mengetahui pengaruh bahaya narkoba, baik itu dari segi kesehatan, hukum sehingga tidak mencoba bermain narkoba,” tegasnya.
Pewarta: Mardoni