banner 160x600
banner 160x600
ADV Space 970x250

Tim Puslitbang Polri Lakukan Survei Tingkat Kepuasan Masyarakat di Polres Serang

Tim Pusat Penelitian dan Pengembangan (Puslitbang) Mabes Polri melaksanakan survei tentang Tingkat Kepercayaan Masyarakat Terhadap Kinerja Polri T.A. 2019

BANTEN, BeritaBhayangkara.com – Kunjungan dari Tim Pusat Penelitian dan Pengembangan (Puslitbang) Mabes Polri melaksanakan survei tentang Tingkat Kepercayaan Masyarakat Terhadap Kinerja Polri T.A. 2019 di wilayah hukum Polres Serang, Senin, (05/08/2019).

Puslitbang tiba di Polres Serang dalam rangka melaksanakan survei tentang Tingkat Kepercayaan Masyarakat Terhadap Kinerja Polri T.A. 2019.

Kunjungan Tim Puslitbang Mabes Polri ini dipimpin langsung oleh Kombes Pol Drs. Guntur Setyanto M.Si (Analis Puslitbang Polri) dan anggota tim AKBP Syahrial, Dwi, Budi dan didampingi oleh AKBP Iing Solihin Kabag Strajemen Rorena Polda Banten.

Kapolres Serang AKBP Indra Gunawan, S.I.K, M.H, mengucapkan, selamat datang dan terima kasih atas kunjungannya dalam rangka survei tingkat kepuasan masyarakat atas pelayanan Polri, khususnya jajaran Polres Serang.

“Kami berterima kasih, telah menjadikan Polres Serang sebagai tempat penelitian. Sehingga jika terdapat kekurangan, atau kekeliruan bisa kami lakukan pembenahan,” jelasnya.

Kemudian dilanjutkan dengan penyampaian dari Satuan Intelkam, Satuan Binmas, Satuan Reskrim, Satuan Sabhara dan Satuan Lantas Polres Serang, tentang terobosan kreatif yang telah diberikan kepada masyarakat.

Kemudian Tim Puslitbang Polri memberikan kuisioner yang harus diisi oleh para personel Polres Serang yang sudah ditunjuk dan responden dari masyarakat.

“Kami melakukan penelitian ini untuk mengetahui seberapa besar tingkat kepercayaan masyarakat terhadap kinerja Kepolisian pada lima fungsi layanan yaitu fungsi Lantas, fungsi Reskrim, fungsi Intelkam, fungsi Sabhara dan fungsi Binmas,” ujar analis Puslitbang Polri, Kombes Pol Drs. Guntur Setyanto M.Si.

Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan gambaran tingkat kepercayaan masyarakat terhadap kinerja layanan kepolisian di wilayah hukum Polres Serang yang dijadikan sampel penelitian di Satuan Kerja Kepolisian lainnya.

Adapun sebagai responden penelitian yang diambil meliputi masyarakat yang berada di wilayah hukum Polres Serang.

Pewarta: D.Man