JAKARTA, BeritaBhayangkata.com – Personil Polsek Kawasan Muara Baru rutin menggelar Patroli dialogis di wilayah hukumnya. Hal Ini dilakukan bertujuan untuk menekan angka kejahatan serta memberi rasa aman dan nyaman bagi masyarakat di wilkum Polsek Kawasan Muara baru, Polres Pelabuhan Tanjung Priok.
Kegiatan Patroli dialogis ini menyasar titik zona yang dianggap rawan di wilayah hukum Polsek Kawasan Muara Baru, personil yang melakukan patroli, anggota unit sabhara Bripka Arief P.J, sabtu (09/11/19)
“Anggota Polsek Kawasan Muara Baru melaksanakan Patroli untuk mengantisipasi curat, curas, giat keramaian masyarakat maupun gangguan kamtibmas termasuk koordinasi dengan Pemuda agar wilayah selalu dalam keadaan aman dan juga dilakukan dialogis kepada masyarakat serta memberikan himbauan,” ucap Bripka Arief.
Di tempat terpisah, Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok AKBP Dr. Reynold E.P Hutagalung, S.E.,S.I.K.,M.Si.,M.H. melalui Kapolsek Kawasan Muara Baru AKP Slamet Riyanto, S.H.,S.I.K.,M.Si. menjelaskan Patroli yang dilakukan personil untuk mencegah gejala gangguan kamtibmas di masyarakat.
“Patroli rutin personil polsek Kawasan Muara Baru untuk mengantisipasi tindak kejahatan jalanan dan gangguan kamtibmas agar tercipta situasi yang aman terkendali dan kondusif “jelas Kapolsek AKP Slamet Riyanto.
Keberadaan patroli polisi di tengah-tengah masyarakat baik siang hari maupun malam hari salah satunya adalah untuk mencegah terjadinya berbagai macam bentuk gangguan Kamtibmas maupun tindak pidana sekaligus untuk membuat masyarakat merasa aman serta nyaman.
Mencegah terjadinya gangguan keamanan baik pada Obyek Vital, Pertokoan, Perkantoran, Pemukiman penduduk secara intensif dilakukan oleh jajaran Polsek Kawasan Muara Baru dengan mengintensifkan kegiatan patroli rutin serta dialogis bersama warga guna untuk memberikan dan menyampaikan pesan pesan Kamtibmas secara langsung, tutur Kapolsek AKP Slamet.
Dalam Patroli dialogis tersebut, tak lupa Bripka Arief menyampaikan pesan kamtibmas di dermaga barat kepada Daeng Nai, Sdr. Udin dan Sdr. Asing sebagai penjaga kapal dan pengurus kapal agar ditingkatkan terus kewaspadaan pada saat melaksanakan tugas, cek dan ricek kelengkapan dan keselamatan dalam bekerja, selalu menjaga kebersihan umum sekitar tempat pelaksanaan bongkar muat agar tidak mencemari lingkungan terutama laut, agar tidak melaksanakan pengelasan di atas kapal, jika melaksanakan pengelasan agar menyediakan Apar/alat pemadam serta jaga kesehatan dan keselamatan kerja, tuturnya.
Warga di Pelabuhan Muara Baru sangat mengapresiasi sekali dengan patroli yang dilakukan oleh jajaran Polsek Kawasan Muara baru, Polres Pelabuhan Tanjung Priok, dan mengucapkan terima kasih kepada pak polisi atas masukannya, serta akan selalu melaksanakan masukan dari Kepolisian Sektor Kawasan Muara Baru, tutupnya.
Pewarta: Damar