BATAM, BeritaBhayangkara.com – Wakapolda Kepri Brigadir Jenderal Polisi Drs. Yan Fitri Halimansyah, MH paparkan Penyampaian hasil Video Conference tentang hasil Survey terkait Indeks Kepercayaan terhadap Institusi Polri dan kegiatan Millenial Road Safety Festival, bertempat di ruangan kerja Wakapolda Kepri kepada para awak media, Kamis, (07/02/2019).
Kegiatan yang dihadiri Oleh Wakapolda Kepri Brigadir Jenderal Polisi Drs. Yan Fitri Halimansyah, MH didampingi Kabid Humas Polda Kepri Kombes Pol Drs. S. Erlangga.
Disampaikan oleh Wakapolda Kepri, Dari Hasil Riset Markplus Insight yang dipimpin oleh Prof, Dr. Hermawan Kertajaya, didapati dari beberapa lembaga Survei terkait Indeks kepercayaan terhadap Institusi Polri menunjukkan hasil yang cukup baik.
1. Survei Alvara pada bulan Mei 2018 Indeks Kepuasan (%) publik terhadap Polri 78,8% meningkat 1,6% dari Februari 2018, dan menempati posisi ke-3 Terbaik.
2. Survei Litbang Kompas pada bulan Juni 2018 Indeks Kepercayaan Publik terhadap Polri mencapai 82,9% Merupakan Indeks kepercayaan tertinggi sejak era Reformasi.
3. Survey LSI pada bulan Juli 2018 Indeks Kepercayaan Publik terhadap Polri 87,8% menempati posisi ke-3 Terbaik.
4. Survei The Gallup Pada tahun 2018 Indonesia berada posisi ke-9 Negara Teraman dari 142 Negara yang di survey, Menunjukkan kepercayaan publik terhadap Polri terkait rasa aman dari gangguan kejahatan di Indonesia.
Berikut Indeks Kepuasan dan Indeks Kepercayaan terhadap Polda Kepulauan Riau dengan Jumlah Penduduk sebanyak 789,853 dengan Indeks Kepuasan 82,05 % dan Indeks Kepercayaan 88,44%. Artinya dari pelayanan publik yang dilaksanakan oleh Polda Kepri selama ini ada upaya yang meningkat baik di jajaran Polres-polres sampai dengan Polsek-polsek maupun yang dilakukan oleh Polda sendiri, pelayanan publik ini erat hubungan nya dengan fasilitas maupun keterpercayaannya, kecepatan nya, kepuasannya, respon personil polri yang di lapangan, kemudian respon pimpinan juga mendapatkan perhatiannya sendiri.
Polda Kepri mendapatkan posisi ini tidak lepas juga dari peran para awak media yang sangat besar mempublikasi kinerja dan kegiatan Polda Kepri dan jajaran. Dan untuk kedepan nya Polda Kepri akan terus berusaha meningkatkan kembali untuk mencapai prestasi yang lebih baik lagi.
Selanjutnya berdasarkan hasil penelitian, terdapat 21 Polres yang masuk ke dalam Klasifikasi Kota kecil yang memiliki Indeks Kepuasan diatas 76,46%, untuk Polres Lingga dengan indeks kepuasan sebesar 95,14%, berikutnya Polres Kepulauan Anambas dengan Indeks Kepuasan sebesar 84,10%. Dan Polres Natuna dengan Indeks Kepuasan 82,98%.
Sedangkan untuk Klasifikasi Kota kecil yang memiliki Indeks Kepercayaan diatas 80,37%, untuk Polres Lingga dengan Indeks Kepercayaan 98,33%, Polres Kepulauan Anambas dengan Indeks Kepercayaan sebesar 95,00% dan Polres Natuna sebesar 86,67%. Untuk Klasifikasi Kota Sedang yang memiliki Indeks Kepuasan diatas 76,46%, Polres Tanjungpinang dengan Indeks Kepuasan sebesar 86,12% disusul dengan Polres Bintan sebesar 80,28%.
Dari 268 Polres yang dilakukan Survey oleh Markplus Insight. Dan untuk Klasifikasi Kota Sedang yang memiliki Indeks Kepercayaan diatas 80,37% berdasarkan penelitian 184 Polres terdapat Polres Tanjungpinang dengan Indeks Kepercayaan sebesar 93,33%, Polres Bintan sebesar 88,33%.
Kemudian Untuk kategori Polresta Barelang yang fasilitas khusus yang berada di Fasilitas Umum dengan tingkat Indeks kepuasan diatas 76,46% perlu dilakukan upaya untuk peningkatan Fasilitas Publik karena tidak berada dalam batas minimal yaitu sebesar 76,46%, sementara Polresta barelang dengan Indeks Kepuasan sebesar 75,20%. Sedangkan untuk Indeks Kepercayaan di atas 80,37%, Polresta Barelang berhasil memperoleh Indeks Kepercayaan sebesar 83,33%.
Kemudian terkait dengan kegiatan Millenial Road Safety Festival kedepan nanti diharapkan dapat menjadi sebuah momentum yang baik dan menghibur untuk masyarakat Kepri, karena dilaksanakan secara serentak di seluruh jajaran Polres yang ada di Polda Kepri, bersamaan dengan waktu yang sama nanti akan diadakan Video Conference di lapangan terbuka.
Untuk Polda Kepri dan Polresta Barelang bergabung pelaksanaan nya di Engku Putri Batam Centre pada hari Minggu tanggal 24 Februari 2019. Nanti akan diadakan juga kegiatan tambahan berupa event kegiatan Terjun Payung dengan membawa bendera generasi Millenial, Bendera Polda Kepri dan Bendera Merah Putih yang akan dibawakan oleh penerjun dengan usia yang millenial juga dari ketinggian lebih kurang 5000 feat, dan diharapkan dapat mendarat di tribun utama Kegiatan, minimal di lapangan Alun-Alun Engku Putri.
Untuk Harapan dari seluruh kegiatan ini bagi generasi millennial adalah mampu selamat pada saat usia muda dari kecelakaan, karena generasi muda kita inilah yang akan menjadi penerus bagi kelanjutan negara ini. Dan ini merupakan kewajiban kita bersama untuk menyampaikan kepada generasi-generasi kita, ujar Wakapolda Kepri Brigadir Jenderal Polisi Drs. Yan Fitri Halimansyah, MH mengakhiri.
Pewarta : Parman