banner 160x600
banner 160x600
ADV Space 970x250

Kapolda Banten Pimpin Upacara Sertijab Dansat Brimob dan Ka. SPN

Kapolda Banten, Irjen Pol Drs. Agung Sabar Santoso S.H.,M.H memimpin upacara serah terima jabatan Dansat Brimob Polda Banten dan Ka SPN Polda Banten

BANTEN, BeritaBhayangkara.com – Kapolda Banten, Irjen Pol Drs. Agung Sabar Santoso S.H.,M.H memimpin langsung upacara serah terima jabatan (Sertijab) Dansat Brimob Polda Banten dan Ka SPN Polda Banten, di Aula Serba Guna Polda Banten, Jumat (13/3/2020).

Serah terima jabatan di lingkungan Polri, mengandung arti yang sangat strategis, ditinjau dari upaya polri untuk meningkatkan kualitas kinerja organisasi, agar tetap mampu menampilkan performance yang optimal dalam menghadapi setiap tantangan tugas dan memenuhi tuntutan perkembangan masyarakat.

Hal tersebut disampaikan Kapolda Banten Irjen Pol Drs Agung Sabar Santoso, S.H.,M.H serta ucapan terima kasih kepada Kombes Pol Ahmad David, S.I.K. yang akan melanjutkan tugas ke Ba Intelkam Polri dan Kombes Pol Dedi Suryadi yang akan melaksanakan tugas sebagai Dansat Brimob Polda Riau, atas pelaksanaan tugas, dedikasi dan loyalitas selama pengabdian di Polda Banten, sehingga beberapa agenda besar kegiatan dapat berjalan dengan baik dan relatif aman.

“Selamat melaksanakan tugas di tempat yang baru, kami mendoakan semoga sukses yang telah diraih dapat terus menghiasi lembaran karir pengabdian saudara,” tuturnya.

Sementara bagi pejabat baru yang dilantik lanjut Agung Sabar, diantaranya adalah Dansat Brimob Polda Banten AKBP Dwi Yanto Nugroho, S.I.K. sebelumnya menjabat sebagai Wadansat brimob Polda Kepri dan KA SPN Polda Banten AKBP Noffan Widyayoko, S.I.K., M.A. sebelumnya berdinas di Lemdik Polri.

“Selamat atas kepercayaan yang diberikan pimpinan Polri untuk mengemban tugas baru di jajaran Polda Banten, kiranya dapat segera menyesuaikan diri di lingkungan tugas masing-masing” pungkasnya.

Di tempat terpisah, Kabid Humas Polda Banten Kombes Pol Edy Sumardi menambahkan bahwa mutasi di lingkungan Polri adalah hal yang rutin dan biasa terjadi. Hal ini merupakan bentuk tour of duty, serta sebagai upaya polri untuk memberikan peningkatan karier dan motivasi bagi personilnya. Selamat bertugas di Polda Banten, ujar Edy Sumardi kepada Dansat Brimob dan Ka SPN.

(Damar)