banner 160x600
banner 160x600
ADV Space 970x250

Polda Banten Peduli Balita Penderita Hidrosefalus, Ayah Jihan: Terimakasih Bapak Polisi

Kepolisian Daerah (Polda) Banten melakukan aksi sosial dengan menyambangi seorang balita penderita Hidrosefalus di Kabupaten Serang

SERANG, BeritaBhayangkara.com – Usai melaksanakan Bakti Kesehatan dan Bakti Sosial di kecamatan Tanara, Kepolisian Daerah (Polda) Banten kembali melakukan aksi sosial dengan menyambangi seorang balita penderita Hidrosefalus bertempat di Kp. Cijeruk Rt. 03/001, Ds. Cijeruk, Kecamatan Kibin, Kabupaten Serang, pada Selasa 29 September 2020.

Diketahui, balita penderita Hidrosefalus tersebut bernama Jihan Anindya Putri (1,5) dan sudah mengidap penyakit tersebut selama 1 (satu) tahun. Jihan merupakan putri pertama pasangan dari Herman (25) dan Nurbaiti (25).

Seperti kita ketahui, gejala Hidrosefalus akibat menumpuknya cairan di dalam rongga jauh di dalam otak. Kelebihan cairan menekan otak dan dapat menyebabkan kerusakan otak. Kondisi ini paling sering terjadi pada bayi dan orang berusia lanjut. Hidrosefalus ditandai dengan pembesaran kepala pada bayi. Orang dewasa dan anak-anak mengalami sakit kepala, gangguan penglihatan, kesulitan kognitif, gangguan koordinasi, dan inkontinensia.

Menyikapi hal itu, dalam aksi sosial yang dipimpin oleh Kabid Humas Polda Banten, Kombes Pol Edy Sumardi tersebut didampingi oleh Dirbinmas Polda Banten Kombes Pol Ricky Yanuarfi dan Wakapolsek Cikande Iptu Dadang.

Dijelaskan Kapolda Banten Irjen Pol Drs. Fiandar melalui Kabid Humas Polda Banten bahwa kedatangannya adalah sebagai bentuk kepedulian Polri kepada masyarakat.

“Kami prihatin atas keadaan ananda Jihan, oleh karena itu kami merasa terpanggil untuk datang dan melihat secara langsung keadaan ananda Jihan. Ini juga merupakan wujud peduli kami sebagai Polisi kepada masyarakat yang membutuhkan,” kata Edy Sumardi.

Edy Sumardi juga mengatakan bahwa maksud kedatangannya dan rombongan ke rumah ananda Jihan untuk memberikan tali asih.

“Kami memberi bukan karena kami berlebih, tapi karena kami ingin berbagi. Semoga dengan apa yang kami berikan ini dapat meringankan beban keluarga ananda Jihan,” terang Edy Sumardi.

Sementara itu, Dirbinmas Polda Banten Kombes Pol Ricky Yanuarfi yang tidak bisa menyembunyikan perasaannya hanya bisa memberikan support kepada keluarga Jihan.

“Buat semua keluarga Jihan, saya berpesan rawat ananda Jihan dengan sabar, rawat dengan ikhlas. Ini ladang pahala buat kita. Kita harus sabar, karena ini bukan mau kita. Sekali lagi saya minta kepada ayahnya Jihan, ibunya, neneknya dan semua keluarga untuk merawat Jihan dengan sabar dan ikhlas,” tutur Ricky.

Ditemui di lokasi, Herman selaku ayah Jihan mengucapkan terimakasih kepada Polda Banten.

“Terimakasih kepada bapak-bapak Polisi dari Polda Banten yang sudah peduli kepada anak kami dengan datang dan memberikan bantuan kepada Jihan anak kami. Semoga Allah SWT membalas kebaikan bapak-bapak Polisi semuanya,” tuturnya. (Red.)