TABALONG, BeritaBhayangkara.com – Kepolisian Resort (Polres) Tabalong menerima Tim Audit Kinerja Itwasda Polda Kalsel yang dipimpin oleh Pengawas Tim yaitu Auditor Kepolisian Madya TK. III Kombes Pol. Pontjo Soediantoko, S.I.K didampingi oleh Ketua Tim AKBP Heriyadi, Selasa (23/03/2021).
Kedatangan rombongan Tim Audit Kinerja yakni Tahap I adalah Aspek Perencanaan dan Pengorganisasian tahun anggaran 2021. Kehadiran Tim Audit ini diterima langsung oleh Kapolres Tabalong AKBP M. Muchdori, S.I.K.,CFrA didampingi Waka Polres Tabalong Kompol Wahyu Ismoyo Jayawardana bersama para pejabat utama, Kapolsek Jajaran, Perwira dan Bintara Polres Tabalong.
Pada kesempatan itu, Kapolres Tabalong meminta bimbingan dan arahan terhadap Tim atas pelaksanaan audit ini agar ke depan menjadi lebih baik.
“Kami yakin masih banyak kekurangan sehingga kami memerlukan arahan dari tim pengawasan dan pemeriksaan terhadap kegiatan yang telah kami lakukan,” ucap Kapolres.
Auditor Kepolisian Madya TK. III Kombes Pol. Pontjo Soediantoko, S.I.K., menyampaikan “kedatangan kami tidak untuk mencari temuan atau kesalahan, namun, kami datang sebagai evaluator dan konsultan terhadap permasalahan yang dihadapi.”
Tentunya ada yang berbeda dengan kegiatan rutin kita ini, yang mana dulu namanya Wasrik (Pengawasan dan Pemeriksaan) sekarang kegiatan ini namanya audit dan juga melibatkan instansi lain yaitu dari BPKP (Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan).
Kegiatan dilanjutkan dengan pemeriksaan administrasi dan pertanggungjawaban dari masing-masing Satuan kerja (Satker), Bagian atau Satuan fungsi oleh Tim Audit Kinerja Itwasda Polda Kalsel. (Red.)