banner 160x600
banner 160x600
ADV Space 970x250

Askomlek TNI Buka Rakornis Infolahta TNI 2024

Asisten Komunikasi dan Elektronika (Askomlek) Panglima TNI Marsda TNI Kustono, S.Sos., membuka Rapat Koordinasi Teknis (Rakornis) Informasi dan Pengolahan Data TNI

JAKARTA, BeritaBhayangkara – Asisten Komunikasi dan Elektronika (Askomlek) Panglima TNI Marsda TNI Kustono, S.Sos., membuka Rapat Koordinasi Teknis (Rakornis) Informasi dan Pengolahan Data TNI tahun 2024 di Aula Gatot Soebroto Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Selasa (26/3/2024).

Dalam sambutannya, Askomlek Panglima TNI menyoroti kompleksitas kepemilikan data yang terpisah, yang menghambat akses dan penggunaan data secara menyeluruh. Untuk mengatasi tantangan ini, konsep satu data di lingkungan TNI diusulkan sebagai solusi, sesuai dengan peraturan Menteri Pertahanan Republik Indonesia Nomor 1 Tahun 2024 tentang satu data pertahanan.

“Inilah yang menjadi dasar kita dalam mengelola satu data di lingkungan TNI, sedangkan hal kedua yang perlu diperhatikan adalah bagaimana komunitas Infolahta ini dapat menyelaraskan dan mensinergikan Satu data di lingkungan TNI dalam rangka mendukung TNI yang Prima,” ujar Askomlek TNI.

Rakornis Infolahta TNI 2024 mengusung Tema “Melalui Rakornis Infolahta TNI Kita Siapkan Pembangunan Satu Data TNI Dalam Mendukung TNI Yang Prima” yang diselenggarakan secara tatap muka dan Video Conference. Hadir sebagai narasumber Dini Maghfirra, M.Sc.,Ph.D. dari Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional / Badan Perencanaan Pembangunan Nasional, serta Prof. Ir. Onno Widodo Purbo, M.Eng, P.h.D., seorang pakar teknologi informasi. Rapat juga dihadiri Pejabat TNI di antaranya, Wakil Asisten Panglima TNI, Irops Itjen TNI, Kapusinfolahta TNI, para Askomlek Kogabwilhan, Pa Sahli Tk. II Bid Intekmil Panglima TNI, Kapusdatin Kemhan, Kapushansiber Kemhan, Kadisinfolahta Angkatan serta Satuan Infolahta dijajaran Angkatan di seluruh wilayah Indonesia.

#tniprima
#tnipatriotnkri
#nkrihargamati
#tnikuatrakyatbermartabat

Autentikasi : Kabidpenum Puspen TNI Kolonel Laut (P) Agung Saptoadi