banner 160x600
banner 160x600
ADV Space 970x250

MAHK Palangka Raya: Pemilu 2019 di Kalteng Berjalan Aman, Transparan dan Jurdil

Pemilu 2019 di Provinsi Kalimantan Tengah berjalan aman, damai, transparan, jujur dan adil

PALANGKARAYA, BeritaBhayangkara.com – Pemilu 2019 di Provinsi Kalimantan Tengah berjalan aman, damai, transparan, jujur dan adil (Jurdil) berkat kerjasama yang baik antara masyarakat, penyelenggara Pemilu, TNI dan Polri.

Hal tersebut disampaikan oleh Ketua Majelis Agama Hindu Kaharingan (MAHK) Kota Palangka Raya Parada Lewis KDR, S.Ag., M.Si, Sabtu (18/5/2019).

“Kita patut bersyukur karena tahapan demi tahapan Pemilu 2019 di Provinsi Kalteng dapat berjalan dengan aman, damai, transparan, jujur dan adil. Semua pihak sudah menjalankan tugas dan fungsinya masing-,masing dengan sangat baik,” tutur Parada.

Pihaknya juga mengucapkan terima kasih kepada KPU, Bawaslu, TNI dan Polri yang sudah bekerja maksimal siang dan malam guna menciptakan pesta demokrasi lima tahunan tersebut berjalan dengan transparan, jujur dan adil sesuai dengan harapan masyarakat.

“Pasca Pemilu sekarang ini, mari kita jaga Bumi Tambun Bungai agar tetap aman, damai dan kondusif. Mari kita satukan perbedaan untuk membangun provinsi yang rencananya akan dijadikan ibukota negara ini,” tutupnya.

Maradona
Sumber : Humaspoldakalteng