PAPUA, BeritaBhayangkara.com – Sebagai wujud kepedulian dan perhatian kepada warga binaan, Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan (Satgas Pamtas) Yonif 126/KC berperan aktif melayani kesehatan masyarakat, seperti yang dilaksanakan melalui pengobatan gratis di Kampung Yabanda.
Hal tersebut disampaikan Dansatgas Pamtas Yonif 126/KC, Letkol Inf Mulyo Junaidi, dalam rilis tertulisnya di Kabupaten Keerom, Papua, Rabu (10/7/2019).
Diungkapkan Dansatgas, pengobatan gratis yang dilaksanakan pada Senin 8 Juli kemarin, dilaksanakan untuk membantu masyarakat yang membutuhkan bantuan pengobatan, karena terbatasnya fasilitas kesehatan bagi masyarakat di wilayah perbatasan.
“Ada sekitar 97 warga Kampung Yabanda dengan antusias mendaftar kepada petugas kesehatan untuk mengikuti pengobatan gratis, dan semuanya dilayani oleh Tim Kesehatan dengan melaksanakan pemeriksaan kesehatan dan pemberian obat secara cuma-cuma,” ujarnya.
Pengobatan gratis tersebut dipimpin oleh Bintara Kesehatan Serka Immanuel, Amd.Kep., beserta empat orang tim kesehatan Satgas Pamtas Yonif 126/KC dibantu dua orang petugas Puskesmas setempat.
“Pengobatan gratis ini pun disambut baik warga Kampung Yabanda dengan memanfaatkan momen tersebut untuk mendapatkan pengobatan dan pemeriksaan, serta konsultasi kesehatan,” ucapnya.
Mulyo Junaidi menambahkan, pengobatan gratis ini dilaksanakan sebagai kepedulian TNI (Satgas) kepada masyarakat perbatasan yang kurang dalam pelayanan kesehatan.
“Dengan adanya pengobatan ini masyarakat dapat memeriksakan kesehatannya dengan gratis dan akan membantu untuk meningkatkan kesehatan mereka,” jelasnya.
Kegiatan ini turut dihadiri Komandan Pos Yabanda, Letda Inf D.Sipahutar, Kepala Distrik Yaffi, Heri Wambes, dan Kepala Kampung Yabanda, Karlos Wamlok serta tokoh agama.
Sementara itu, Kepala Distrik Yaffi Heri Wambes (45), mengucapkan terima kasih kepada Satgas Pamtas Yonif 126/KC yang telah melaksanakan kegiatan yang bermanfaat bagi warga perbatasan yang jauh dari fasilitas kesehatan dan kurangnya tenaga medis.
“Kami atas nama warga mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada bapak Satgas yang peduli untuk memberikan pelayanan kesehatan gratis di Kampung Yabanda,” tuturnya.
“Pelayanan ini sangat membantu warga, semoga kedepannya kegiatan seperti ini terus dilakukan, bukan saja di kampung ini, tetapi juga kepada kampung yang lain di Distrik Yaffi,” pungkas Heri Wambes.
Pewarta: Putri