JAKARTA, BeritaBhayangkara.com – Kepolisian Negara Republik Indonesia dalam kinerjanya dituntut untuk bersikap humanis, sebagai problem solving serta penegakan hukum untuk melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat.
Seiring berjalannya waktu, Polri mulai melakukan pendekatan yang memahami keinginan masyarakat. Pendekatan ini dapat membuat masyarakat begitu butuh dan bergantung akan sosok kehadiran Polri. Salah satu contohnya penanganan berbagai masalah yang muncul di tengah-tengah masyarakat.
Seperti yang dilakukan Kapolsek Kawasan Sunda Kelapa Kompol Armayni SH, MH di wilayah hukum Polsek Kawasan Sunda Kelapa dengan memberikan Pemecahan masalah/problem solving masyarakat di pengasinan muara angke terhadap tumpukan kayu bakar di bahu jalan yang mengganggu arus lalin, Rabu, (13/02/2019).
Kekompakan Kapolsek kawasan sunda kelapa kompol Armayni S.H M.H dan Kanit Intelkam Iptu Yuyun Suryana, SH, Kanit Binmas Iptu Agus, Panit Samapta Iptu Sugianto bersama Kasi Fasilitas Unit Pengelola Pelabuhan dan perikanan ikut melakukan penertiban.
Untuk mempererat silaturahmi dan kedekatan antara anggota dengan warga masyarakat sudah tidak diragukan lagi, hal ini seperti yang terlihat pada saat warga masyarakatnya melaksanakan penertiban tumpukan kayu bakar yang mengganggu arus lalu lintas.
Demi mewujudkan Keamanan dan ketertiban di Masyarakat, Polsek Kawasan Sunda Kelapa dapat menjadi problem solving atau membantu memecahkan permasalahan yang terjadi. Kerukunan serta keharmonisan di masyarakat merupakan tujuan dari semua elemen masyarakat termasuk Polri sendiri. kehidupan bermasyarakat yang aman dapat menciptakan kehidupan yang harmonis.
Adapun kegiatan seperti ini sudah sering dilakukan oleh kapolsek bersama warga selain lebih dekat dengan warga masyarakatnya, juga sebagai sarana untuk menyampaikan himbauan dan pesan-pesan kamtibmas kepada warga masyarakat.
Kita harus selalu tetap menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing dan peran serta seluruh warga harus ditingkatkan dalam menjaga kondusifitas, dengan penertiban terhadap tumpukan kayu ini akan membuat arus lalin menjadi lancar dan masyarakat dengan mudah keluar masuk jalan pengasinan muara angke, ujar Kapolsek Kompol Armayni.
Pewarta : Manurung